Skip to content

Sophia Latjuba Akan Main di Film Sri Asih, Pevita Pearce Beri Bocorannya

Pevita Pearce baru sama membocorkan lawan mainnya di film Sri Asih mendatang. Apakah bocorannya? Dalam siaran live Instagram, Kamis (30/4/2020). Pevita Pearce mengaku akan beradu akting dengan aktris kawakan, Sophia Latjuba. Tak hanya itu, ia juga mebeberkan Ganindra Bimo juga akan terlibat dalam film jagoan Indonesia itu.

"Aku boleh share ini nggak ya?," ucap Pevita ragu. "Hm..yang mungkin aku bisa share lawan mainku ada Sophia Latjuba, akan ada Ganindra Bimo…," kata Pevita Pearce yang kemudian tak melanjutkan ucapannya. Sejatinya Pevita sudah tak sabar untuk melakukan proses syuting film Sri Asih.

Namun ia harus menerima kenyataan bahwa syutingnya harus tertunda karena pandemi virus corona. "Aku juga nggak sabar buat syuting dan nggak sabar film ini (Sri Asih) segera tayang," kata Pevita Pearce. "Ini belum syuting. Harusnya sekarang udah mulai syuting tapi kita tunggu kabar covid 19 ini (selesai)," tuturnya.

Film Sri Asih yang dibintangi Pevita Pearce ini dijadwalkan syuting Maret 2020 kemarin dan rencananya akan tayang pada November 2020. Namun, produksi film tersebut diundur karena pandemi virus corona ini. Sri Asih adalah jagoan super di Jagat Sinema Bumilangit, penampilan Pevita Pearce sebagai Sri Asih sudah terlihat di film Gundala tahun lalu.

Sejak diumumkan akan memerankan Sri Asih, Pevita Pearce sudah jalani latihan bela diri selama satu tahun. Ia mengaku tak punya dasar bela diri selama ini. Dan demi bisa memerankan tokoh jagoan perempuan itu, Pevita Pearce akhirnya melakukan latihan bela diri. Dalam persiapan syuting film Sri Asih, bela diri yang dipelajari Pevita adalah silat dengan bantuan Iko Uwais dan Uwais Team.

"Skil skil yang perlu aku latih itu prosesnya cukup lama karena aku nggak punya background martial arts. Aku belajar silat, sekarang kurang lebih udah belajar satu tahun," ucap Pevita Pearce dalam siaran live Instagram, Kamis (30/4/2020). "Belajar tangkisan, mukul, nangkis, ngeles ngeles, kuda kuda, kebetulan diajarinnya juga oleh tim Iko Uwais," tuturnya. Pevita Pearce sedikit membocorkan sosok Sri Asih yang akan ia perankan itu. Dalam filmnya nanti, Pevita mengaku menyukai perjalanan dirinya dalam film untuk menjadi sosok Sri Asih.

"Tapi emang karakter yang aku perankan di Sri Asih ini cukup melalui proses perubahan yang cukup intens," katanya. "Perjalanan untuk perubahan wujud menjadi Sri Asih. Karena kan awalnya belum langsung jadi Sri Asih," ungkap Pevita.

Sidebar