Ketahui Manfaat Garam untuk Sakit Gigi
Ketika Anda menderita sebuah penyakit, hal itu pasti akan mengganggu kenyamanan dan tingkat produktivitas Anda dalam bekerja. Termasuk disini salah satu jenis penyakit yang seringkali di sepelekan namun sangat mengganggu, yaitu sakit gigi. Saat Anda tengah mengalami sakit di area gigi, hal itu memang bisa menimbulkan rasa yang kurang nyaman.
Itulah sebabnya mengapa di sini Anda perlu segera mengatasi sakit gigi tersebut agar kondisi gigi Anda bisa kembali pulih dan sehat. Beberapa dari Anda pasti sudah pernah mendengar bahwa ketika sakit gigi, maka harus segera diatasi dengan menggunakan air garam.
Dari sejak dulu kumur air garam untuk mengatasi sakit gigi dianggap cukup ampuh dalam mengatasinya tanpa menimbulkan efek samping apapun. Untuk mengetahui apakah garam untuk sakit gigi ini benar-benar berhasil dan ampuh, maka Anda perlu membaca ulasan di bawah ini hingga tuntas.
Apakah Garam Dapat Mengatasi Masalah Sakit Gigi?
Terdapat beberapa gejala yang seringkali terjadi ketika seseorang mengalami sakit gigi. Gejala-gejala tersebut antara lain yaitu:
- Terjadinya pendarahan di bagian gigi dan area gusi.
- Rasa sakit yang begitu tajam serta terus-menerus, bahkan saat tengah tidak mengunyah.
- Sakit yang terasa semakin parah ketika mengunyah makanan.
- Pembengkakan yang terjadi di area sekitar gusi.
- Gigi yang jauh lebih sensitif pada rangsangan panas, dingin maupun asam.
- Munculnya Bau Mulut.
- Di berbagai kondisi yang jauh lebih parah, sakit gigi juga bisa menyebabkan nyeri pada kepala dan demam.
Sebelum di sini Anda mengetahui apa manfaat dari berkumur air garam untuk mengatasi sakit gigi, Anda harus tahu lebih dahulu apa penyebab sakit gigi tersebut muncul.
- Sensitifitas gigi meningkat oleh karena lapisan dentin yang mengalami kerusakan.
- Enamel gigi yang rusak.
- Gigi yang retak dan menyebabkan kerusakan pada lapisan dentin.
- Abses gigi, yaitu kemunculan kantong dengan isi nanah di sekitar area gusi.
- Beberapa permasalahan gusi seperti infeksi gusi dan radang gusi.
- Pertumbuhan gigi geraham bungsu yang letaknya tidak tepat, sehingga akan menyebabkan berbagai macam masalah, seperti gangguan saraf tulang rahang dan nyeri gigi.
Tentu Anda sudah tidak asing lagi mengenai khasiat air garam yang dipercaya mampu menyembuhkan masalah sakit gigi. Bahkan banyak sekali orang tua yang menyarankan agar anaknya harus segera berkumur menggunakan air garam ketika mereka merasa gigi ngilu. Padahal sebenarnya di sini air garam tidak dapat menyembuhkan secara langsung sakit gigi yang tengah Anda alami.
Berkumur dengan menggunakan air garam hanya dapat membantu untuk mengurangi rasa sakit gigi Anda oleh karena garam memiliki kandungan berupa anti peradangan alami dan juga anti bakteri. Kebiasaan dalam berkumur air garam akan membuat rongga mulut jadi lebih bebas bakteri serta peradangan pun akan berkurang, sehingga menyebabkan rasanya pun juga ikut berkurang.
Jika di sini Anda ingin berkumur dengan menggunakan air garam guna meredakan sakit gigi, maka Anda bisa melarutkan satu sendok the garam dalam setengah cangkir air yang hangat. Aduk sebentar hingga akhirnya garam tersebut bisa benar-benar larut.
Selanjutnya Anda dapat memakai campuran tersebut guna berkumur selama kurang lebih 15 hingga 30 detik. Anda dapat mengulangi proses perubahan air garam tiap berapa jam sekali supaya nyeri gigi Anda dapat berkurang secara drastis.
Itulah tadi beberapa ulasan mengenai apa manfaat berkumur air garam untuk Anda yang tengah sakit gigi. Nyatanya dengan berkumur air garam tersebut rasa nyeri yang Anda alami saat gigi sakit akan berkurang.